Ahmad Muzani: Agama Bukan Musuh Pancasila, Justru Agama Menjadi Perekat Pancasila

  • Bagikan

DimensiNews.co.id JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI Ahmad Muzani mengkritik pernyataan Kepala BPIP Yudian Wahyudi soal agama menjadi musuh terbesar Pancasila.

“Pancasila tumbuh dengan baik. di negara demokrasi yang memberi tempat teramat besar atas kepercayaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa,” kata Ahmad Muzani saat menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Rumah ibadah Umat Hindu India Tamil di kawasan Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (14/2/2019).

Karena, kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu, di negeri ini diyakini dan kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah sesuatu yang tumbuh begitu besar di Republik Indonesia. Karena sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa adalah cara kita memberi tempat bagi kayakinan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

BACA JUGA :   Nyamar Jadi Petugas PLN, Komplotan Pencuri Ini Gasak Uang Korban Rp. 10 Juta

Yang kedua, kata Ahmad Muzani, kita juga memberi ruang yang besar kepada setiap masyarakat pemeluk agama untuk menjalankan keyakinannya seperti yang diperintahkan Tuhan.

“Yang ketiga kita juga memberi tempat kepada Kinan yang berbeda untuk saling menghormati antara perbedaan-perbedaan itu, artinya di negara ini agar memberi tempat yang agama menjadi tempat yang amat penting. Agama menjadi ruang yang sangat penting bagi kehidupan bernegara dan berbangsa,” ucapnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, agama adalah tempat dimana Pancasila justru tumbuh dan berkembang dan bertambah kuat, tanpa agama tentu saja kita akan menjadi sesuatu yang nampak dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, dan di agama itu pula Pancasila menjadi semakin tumbuh dan tambah kuat.

BACA JUGA :   Diduga Lakukan Pencemaran Lingkungan APIP Jambi Datangi Kantor PT. Petrochina Di Jakarta 

“Artinya agama adalah sesuatu yang merekatkan kita agama adalah sesuatu yang menambah bagi Pancasila, karena itu Pancasila agama bukanlah musuh, Pancasila dan agama ustru malah memperkuat demokrasi bernehmgara.” ujarnya.

“Kita mesti bersyukur pemerintah DKI Jakarta di bawah Pak Anies Baswedan memberi fasilitas dan dukungan yang teramat besar bagi tumbuhnya keyakinan Kinan yang berarti Indonesia karena itu adalah bukti bagaimana negara Pancasila memberi tempat atas perbedaan perbedaan keyakinan,” imbuhnya.

“Ini juga menjadi bukti atas berbagai macam tuduhan terhadap Gubernur DKI Jakarta yang selama ini dengan berbagai macam isu hoax dan ini menjadi cara kita semua untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan yang tumbuh di ibu kota Jakarta Raya ini.” Pungkasnya.(hl)

BACA JUGA :   Kades Hutarimbaru Penerima Bantuan Sepeda Motor Tempramen dan Arogan
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses