Semburan Gas Sukaperna Mereda Jika Pertamina EP tidak Melakukan Aktivitas

  • Bagikan

 

DimensiNews.co.id – Indramayu.

Rencana semburan gas yang terjadi di Desa Sukaperna, Kabupaten Indramayu saat ini mulai mendapat perhatian khusus dari pemerintah daerah. Terbukti dengan adanya 2 tenda sebagai tempat posko kesehatan, BPBD, dan Pemadam Kebakaran (Damkar) yang selalu dijaga oleh petugas.

Saat Tim DimensiNews kembali memantau lokasi bencana semburan gas, Jumat (19/01/18) terlihat beberapa petugas sedang berjaga di lokasi, salah seorang petugas Damkar yang sedang bertugas jaga di Sukapena menyebutkan bahwa selama bertugas jaga di posko sukaperna ia kerap memperhatikan tingkat semburan gas yang keluar dari titik-titik semburan dengan aktivitas sumur Pertamina.

“Kalau saya perhatikan jika pertamina EP sedang ada aktifitas maka semburan gas yang tersebar di pemukiman warga akan semakin menguat, namun berbeda jika Pertamina EP tidak melakukan aktifitas, semburan gas di pemukiman warga akan mereda,” ungkapnya.

BACA JUGA :   Tanpa Ijin, Galian Sumber Air di Desa Kemiri Ditutup LSM YIN

Selain petugas damkar di posko tersebut juga ada beberapa tim kesehatan, salah satunya bernama Sukarno, perawat dari puskesmas Tukdana. Sukarno mengatakan bahwa sejak mendapat instruksi dari atasannya bertugas di Desa Sukaperna, ia kerap merasa pusing akibat bau dari semburan gas tersebut.

“Waktu awal jaga disini (Sukaperna_red) baru beberapa jam saya langsung merasa pusing dan mual, mungkin akibat dari menghirup bau gas yang cukup menyengat ini, bahkan hal serupa di alami beberapa petugas kesehatan lain” jelasnya.

“Warga sini mungkin sudah biasa menghirup bau seperti ini, jadi tidak merasakan mual dan pusing lagi, namun saluran pernapasan atas mereka pasti terganggu. Terbukti sudah banyak keluhan dari masyarakat yang datang berobat ke posko itu ialah ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Atas).” Katanya. (Eka)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights