29 Desember, Polres Tidore Bakal Rilis Semua Kasus Selama Setahun

  • Bagikan

DimensiNews.co.idTIDORE KEPULAUAN.

Kepolisian Resor (Polres) Tidore Kepulauan pada tanggal 29 Desember 2017 mendatang bakal merilis semua kasus yang ditangani selama setahun ini. Hal itu disampaikan Kasubbag Humas Polres Tidore IPTU Hi. Jamal Salim, SH kepada sejumlah awak media di Mapolres Tidore, Rabu (27/12/2017).

“Nanti pada tanggal 29 Desember mendatang Polres Tidore akan merilis semua kasus yang ditangani selama tahun 2017 yakni mulai dari Januari hingga Desember. Ini dirilis langsung oleh Kapolres Tidore Kepulauan,” kata Jamal.

Lanjutnya, “dan pada tanggal 30 Desember dilakukan pemusnahan barang bukti (BB) dari sejumlah kasus yang telah diselesaikan,” jelasnya.

Untuk itu, dirinya meminta kehadirian rekan-rekan Jurnalis liputan Tidore guna meliput langsung kegiatan press release tersebut. (SS)

BACA JUGA :   Wali Kota : Semua Punya Tanggung Jawab yang Sama Majukan Pendidikan
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights