Gresik – Dalam acara tasyukuran memperingati HUT ke-76 Kodam V/Brawijaya yang digelar di Gedung Balai Prajurit Kodam V/Brawijaya, Jumat (20/12/2024) malam, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A., menyerahkan piagam penghargaan kepada Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos. Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan program innovatif pipanisasi di Pulau Bawean yang dinilai berdampak besar bagi masyarakat.
Penghargaan tersebut merupakan apresiasi tingkat TNI AD di bidang teritorial yang diraih Dandim Gresik. Program pipanisasi yang diinisiasi Letkol Inf..Ahmad Saleh tersebut berhasil mengatasi masalah kekeringan di Pulau Bawean, sekaligus mendukung ketahanan air dan meningkatkan hasil pertanian di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Pangdam V/Brawijaya menyampaikan rasa bangga atas dedikasi dan inovasi yang ditunjukkan oleh Letkol Ahmad Saleh.
“Langkah ini menunjukkan bagaimana kehadiran TNI dapat memberikan solusi nyata bagi masyarakat. Saya berharap keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi satuan lainnya,” ujar Mayjen TNI Rudy Saladin.
Sementara itu, Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh, dalam keterangannya mengungkapkan bahwa keberhasilan program ini tidak lepas dari kerja sama dengan berbagai pihak.
“Penghargaan ini saya dedikasikan untuk seluruh tim yang telah bekerja keras demi kesejahteraan masyarakat Bawean. Kami akan terus berinovasi dan memberikan yang terbaik untuk masyarakat di wilayah teritorial Kodim 0817/Gresik,” tuturnya.
Acara syukuran HUT Kodam V/Brawijaya berlangsung khidmat dan penuh rasa kebersamaan. Selain penyerahan penghargaan, acara ini juga dihadiri jajaran TNI, pejabat daerah, dan tokoh masyarakat, menambah semarak peringatan hari jadi Kodam V/Brawijaya.