Bambang Soesatyo Dinobatkan Sebagai Anggota Keluarga Besar Attahiriyah

  • Bagikan

DimensiNews.co.id JAKARTA – Ketua DPR RI Bambang Soesatyo S.E, MBA (Bamsoet) dikukuhkan sebagai bagian dari keluarga besar Attahiriyah.

Pengukuhan dilakukan langsung Ketua Umum (Ketum) Yayasan Addininiyah Attahiriyah (YAA), KH. Khudori Thohir, saat memberikan sambutannya, pada Kuliah Umum bersama Bamsoet, demikian ketua DPR RI tersebut biasa dipanggil, di Kampus Universitas Islam Attahiriyah Jakarta (UNIAT), Sabtu (7/9).

“Di tengah kesibukan agenda kerja sebagai ketua DPR RI, Sebuah kehormatan dan kebangaan bagi keluarga besar Attahiriyah, bahwa Ketua DPR RI bisa datang di kampus kami,” kata Ketum YAA kepada seluruh peserta kuliah umum.

Secara simbolis, KH Khudori kemudian memberikan sorban sebagai pertanda, Bamsoet telah resmi menjadi bagian dari Keluarga Besar Attahiriyah.

BACA JUGA :   Soal Darurat Sipil, Trubus: Pemerintah Lepas Tanggungjawab

Sebelumnya, penobatan ini juga pernah disematkan kepada tokoh nasional yang mengunjungi UNIAT Jakarta, di antaranya, Dr. KH Idham Khalid & Dr Akhmad Saikhu (keduanya mantan Ketua DPR), serta deretan Tokoh Nasional lainnya.

“Penobatan ini juga menjadi momentum bagi seluruh Civitas Akademika UNIAT Jakarta, untuk bisa menjalin silaturahim dengan Ketua DPR RI dan seluruh pihak terkait,” ungkap KH Khudori Thohir dihadapan sejumlah pejabat dan seluruh Civitas Akademika UNIAT Jakarta.

Tak lupa, KH. Khudori Thohir juga berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah bekerjasama mendukung terselenggaranya Kuliah umum bersama Ketua DPR RI yang mengusung tema “Kesiapan Perguruan Tinggi Islam dalam membangun SDM yang unggul (tantangan revolusi industry 4.0). (Nsr)

BACA JUGA :   Pemkab Tulungagung Launching Inovasi Sikesta dan Layanan Kamar Operasi Covid-19 di RSUD dr. Iskak
  • Bagikan

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights