Amankan Sejumlah Pelaku Pungli di Kawasan Industri Pancatama, Sopir : Terimakasih Pak Polisi

  • Bagikan

KAB SERANG – Satuan Reskrim Polres Serang bersama Satuan Intelkam Polres Serang dan Unit Reskrim Polsek Cikande saat menggelar operasi berantas premanisme di beberapa lokasi pada malam sabtu lalu di sambut baik para sopir.

Awak media sempat mendatangi para sopir yang berada di kawasan industri di serang timur salah satunya kawasan industri Pancatama Desa Leuwi limus kecamatan Cikande, (Sabtu, 12/6/2021).

Toni (27) Sopir pengangkut pasir ini mengatakan apresiasi kepolisian Serang yang berhasil mengamankan puluhan pelaku di kawasan Industri pancatama yang kerap melakukan pungli terhadapnya dan rekan rekan sopir lainnya.

“Ya pak, saya dengar dari pedagang disini kalau semalam anak anak yang sering mintain uang ke sopir ditangkapin, saya setuju sekali polisi nangkap para pelaku yang suka mintain duit ke sopir sopir pak” ucap Toni yang sambil menunggu antrian truk nya bongkar ke Pabrik PT Indoblok.

BACA JUGA :   Terkait Hasil Seleksi Popda Ketua PBVSI Kota Tangerang Angkat Bicara

Menurutnya, sekali keluar dari kawasan tersebut hampir 100.000 yang dikeluarkan dari saku pribadinya, Toni berharap pungutan ini bisa dihilangkan karena sangat membebaninya dan juga para sopir.

” Ada 6 titik pak di sini, pungutannya beda beda mulai dari 2000 sampai 50.000, kwitansinya juga ada, sangat berat pak buat saya, saya sangat setuju penangkapan pelaku yang sering mintain ke sopir kalau perlu selamanya disini (Kawasan pancatama-Red) tidak lagi ada pungli pak” tukasnya.

Hal senada dilontarkan rekannya sesama Sopir, Rohman (49) para sopir ini berharap jangan hanya sesaat, menginginkan selamanya pungli dihapus agar tidak membebaninya dan juga rekan sesama sopir.

“Saya berharap pungutan disini bisa dihilangkan pak, sangat membebani Kami sebagai sopir, kami juga ucapkan terimakasih buat bapak polisi telah menangkap pelaku yang suka mintai uang ke kami (sopir-red) dan jangan hanya sesaat saja tapi selamanya pungli di sini tidak ada” harap Rohman dan juga rekan rekan sopir lainnya.

BACA JUGA :   MPK Dukung KPK Seret Sejumlah Nama Hakim PN Jakut Dibalik Kasus Suap SJ

Kapolres Serang AKBP Mariyono melalui Kasat Reskrim Polres Serang AKP David Adhi Kusuma dengan tegas menyatakan, pihaknya terus menggelar operasi premanisme agar aksi pungli yang membuat resah masyarakat terutama sopir angkutan barang tidak terulang kembali di kemudian hari.

“Kita akan tindak tegas. ini kan (pungli) memberatkan para pengemudi, dan apabila terjadi pungli segera berkoordinasi dan laporkan ke kepolisian terdekat, kami akan melakukan penindakan tegas” tandas Kasatreskrim Polres Serang

Menindaklanjuti arahan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo terkait pemberantasan preman dan pungutan liar (pungli) yang kerap menyasar para sopir. Sebelumnya Jajaran Polres Serang berhasil mengamankan sebanyak 17 orang terduga preman dan terduga pelaku pungli diwilayah hukum Polres Serang. (Nusi)

BACA JUGA :   Panglima TNI Bersama Kapolri Cek Kesiapan Prajurit TNi-Polri Hadapi Pengamanan Pemilu 2019 Di Sumut 
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Verified by MonsterInsights