DimensiNews.co.id, MOJOKERTO- Laka lantas yang melibatkan mobil dinas dengan plat merah bernomor S 1192 NP dengan pengendara motor wanita di desa Ketapanrame, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, berujung maut.
Insiden yang terjadi pada Kamis (20/8/2020) kemarin mengakibatkan seorang pengendara wanita, Warini Setyawati (33) tewas dengan luka parah di kepala dan kaki akibat tertabrak mobil Toyota Rush yang dikendarai oleh seorang PNS, Budi Waluyo Widiyanto (55).
Kanit Laka SatLantas Polres Mojokerto, Ipda Wihandoko menjelaskan korban meninggal ketika dalam perawatan di RSUD Prof Dr.Soekandar, Mojosari.
“Pengemudi mobil adalah Kasi di UPT Pengembangan Benih Padi dan Palawija, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pemprov Jawa Timur di Jabon, Kecamatan Mojoanyar dan bukan Disperta Kabupaten Mojokerto,” ungkap Wihandaka kepada wartawan, Jumat (21/8/2020).
Ia mengatakan pemeriksaan terhadap Budi sudah dilakukan terkait kecelakaan yang menyebabkan adanya korban jiwa ini.
Namun tidak menutup kemungkinan jika sudah ada saksi lain yang diperiksa maka dapat ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan tersebut.
“Pemeriksaan terhadap yang bersangkutan masih sebatas sebagai saksi, kemungkinan penyelidikan terkait kasus kecelakaan ini dapat mengarah pada penetapan tersangka,” paparnya.
Berdasarkan pengakuan saksi Budi, ketika mengendarai mobil telah berada di badan jalan atau jalur dari arah berlawanan.
Sementara dari hasil olah TKP, petugas menemukan fakta lain di lapangan.
“Hasil Olah TKP sementara ini mobil telah memakan jalur lawan dan kecepatan mobil diperkirakan sekitar 40 kilometer per jam,” terang Wihandoko. (By)
















